Thursday, June 21, 2012

Daftar Korban Fokker 27 Yang Jatuh Di Halim

KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES Rumah warga yang hancur terbakar setelah tertimpa jatuhnya pesawat Fokker 27 milik TNI AU di Perumahan Rajawali, sekitar Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (21/6/2012).
 

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak sembilan orang dinyatakan meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan pesawat Fokker 27 pada Kamis (21/6/2012) siang. Sebagian besar korban tewas adalah anggota TNI Angkatan Udara.
 
Berikut ini daftar sembilan orang tewas yang dihimpun dari rumah duka RSAU Esnawati Antariksa, Halim Perdana Kusuma :
1. Mayor penerbang Heri setiawan
2. Kapilot Tek Agus Supriadi
3. Letda PNS Ahmad Syahroni
4. Serma Simmulato
5. Serka Wahyudi
6. Sertu Purwo Adianto
7. Brian, anak dari Mayor Yohannes
8. Keponakan Mayor Yohannes (belum teridentifikasi namanya)
9. Orangtua Mayor Yohannes

Sebelumnya, Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara Marsekal Pertama Azman Yunus mengatakan, enam dari tujuh penumpang pesawat Fokker 27 meninggal setelah pesawat bernomor registrasi 2708 yang mereka naiki jatuh di sekitar kompleks perumahan Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (21/6/2012) pukul 14.55 WIB.

"Iya, enam dari tujuh penumpang meninggal," kata Marsekal Azman ketika dihubungi Kompas.com, Kamis. Saat ini, enam jenazah dan satu orang selamat dibawa ke RS Halim Perdanakusuma, Jakarta. Dalam keterangan selanjutnya seperti ditayangkan Kompas TV, satu orang yang selamat itu adalah Kopilot Lettu Penerbang Paulus.