Saturday, May 26, 2012

Video;Bunuh Diri Di Facebook


Jessica Barba (newsday.com)
VIVAnews - Halaman Facebook dan video enam menit bisa menceritakan kehidupan remaja 12 tahun. Seorang gadis yang ibunya meninggal saat berumur 3 tahun. Selama pertumbuhan, Hailey Bennet mengalami penyiksaan oleh teman-temannya. Akhirnya, gadis itu bunuh diri. 
Masalahnya hanya satu: semua itu palsu.

Kisah ini dirancang oleh siswa SMA dengan membuat laman Facebook dan video. Proyek ini membuat pemeran Bennet, Jessica Barba yang aslinya berusia 15 tahun, diskors pihak sekolah selama 5 hari.
Menurut Mashable, salah satu orangtua melaporkan laman Facebook itu setelah Barba yang menyamar menjadi anak 12 tahun mengaku, "Saya ingin mati." Polisi mengontak pihak sekolah, dan remaja itu dibawa ke kantor asisten kepala sekolah. Lihat videonya di sini.

Barba membela diri dengan menyatakan sudah memberikan penjelasan pada laman Facebook dan di video itu. Tapi, pihak sekolah menampiknya dengan mencetak bukti tampilan lamannya. Barba tidak memuat penjelasan.

Ibu remaja itu berusaha menunjukkan kepada pihak sekolah bahwa laman itu mencantumkan penjelasan. Tapi, itu tidak melepaskan Barba dari masalah.

"Saya berusaha menjelaskan. Mereka punya bukti cetakan halaman itu. Tapi, tidak ada halaman yang saya maksudkan untuk penjelasan tentang kepalsuan ini," ujar Jessica.

"Ketika saya dihukum, saya menangis histeris. Saya tidak percaya bisa dihukum untuk hasil kerja keras ini. Tujuannya baik," ujarnya seperti dilansir dari MSNBC.

Banyak kisah palsu yang beredar di Facebook mengenai penindasan dan pelecehan. Semua kasus ini menimbulkan masalah dengan hukum. Barba menjelaskan dia bermaksud baik dengan membuat proyek ini. Dia hendak mengingatkan tentang bahaya penindasan di sekolah.

sumber:vivanews.com