Saturday, July 14, 2012

Nama Bob Marley Di Jadikan Nama Spesies Parasit Karang


 
 
 Jakarta (ANTARA News) - Peneliti menggunakan nama musisi Reggae tersohor, Bob Marley, untuk menamai jenis binatang parasit karang bercangkang kecil di terumbu karang Karibia.

Ahli kelautan dari Arkansas State University, Paul Sikkel, menamai parasit itu Gnatia marleyi untuk menghormati ikon musik Reggae pelantun "No Woman, No Cry" itu.

"Saya menamai spesies, yang sungguh merupakan keajaiban alam, dengan nama Marley karena penghargaan dan kekaguman saya pada musik Marley," kata Sikkel dalam pernyataan yang dikutip kantor berita Reuters.

"Spesies ini sama unik dengan Karibia dan Marley," tambahnya.

Gnathia marleyi muda bersembunyi diantara reruntuhan karang, spons laut atau alga. Mereka melancarkan serangan kejutan pada ikan, yang kemudian mereka kerubungi, dan makan untuk tumbuh sampai dewasa.

Menurut Sikkel, Gnathia marleyi dewasa sama sekali tidak makan tapi bisa bertahan selama dua sampai tiga pekan dari makanan terakhir mereka semasa remaja.

Terumbu karang Karibia rentan terhadap penyakit. Sikkel dan timnya mempelajari hubungan antara kesehatan komunitas terumbu karang tersebut dengan populasi Gnathiid--keluarga udang-udangan--.

Gnathiid merupakan parasit eksternal paling umum yang ditemukan di terumbu karang. Secara ekologis mereka sama dengan kutu pengisap darah atau nyamuk pembawa penyakit di darat, kata Sikkel.